KATA PENGANTAR
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Yang telah melimpahkan rahmat serta hidayahNya kepada kita semua, sehingga pada kesempatan ini kita dapat bersilaturrahmi kembali dan sekaligus mengevaluasi hasil kerja Pengurus RT 58 / 13 Perum Griya Jaya Indah Kelurahan Munjul Jaya Kabupaten Purwakarta Periode 2016 s/d 2019.
Kami menyadari bahwa dalam menjalankan tugas, serta penyajian laporan ini masih terdapat kekurangan dan mungkin belum bisa memenuhi harapan seluruh Warga RT 58 / 13. Untuk itu kami mengharapkan kepada seluruh Warga RT 58 / 13 dapat memberikan Kritik, masukan dan saran demi kemajuan lingkungan RT 58 di masa yang akan datang.
Demikian kata pengantar ini dapat kami sampaikan
Purwakarta, 09 February 2019
Pengurus RT 58 / 13
Periode 2016 – 2019
Fathorrahman
Ketua
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN
PENGURUS RT 58 / 13
PERUM PONDOK DAN GRIYA JAYA INDAH
KELURAHAN MUNJUL JAWA – KABUPATEN PURWAKARTA
PERIODE TAHUN 2016 – 2019
- PENDAHULUAN
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala Rahmat dan karunianya yang telah di berikan kepada kami selaku pengurus RT 58 / 13 Perum Pondok dan Griya Jaya Indah Periode 2016 – 2019, Sehingga kami dapat menyampaikan laporan pertanggung jawaban ini.
- LAPORAN BIDANG ORGANISASI
1. Kesekretariatan
1.1. Susunan Pengurus RT 58 / 13 Periode tahun 2016 – 2019
berdasarkan hasil reshuffle sebagai berikut :
Ketua : Fathorrahman
Sekretaris : Cece Suwanda
Bendahara : Ahmad Muntarom
Seksi Keamanan : Iing Solihin
Seksi Kerohanian : Budi Suryadi
Seksi Seni dan Olah raga : Owi Nahrowi
Seksi Humas : Endang Kholik
Seksi Perlengkapan : Edy Junaedi, Oman dan Dian Apriatna
Seksi Dana dan Usaha : Andik Mk, M. Iwan
1.2. Data Kependudukan
- Jumlah Warga ( Data Terlampir )
Kepala Keluarga : 109
Warga Tetap : 103
Warga Tidak tetap : 6
- Status Warga
Kawin : 106
Belum Kawin : 1
Duda : –
Janda : 2
- Agama Warga
Islam : 101
Kristen Katolik / Protestan : 8
Hindu : –
Budha : –
- Administrasi
Surat Masuk : 213
Surat Keluar : 75
2. Seksi Keamanan
- Pelaksanaan Ronda malam, yang di
laksanakan full dalam satu minggu sampai dengan
setiap malam Sabtu dan Malam Minggu,
kami menyadari pelaksanaan ronda malam tidak berjalan sesuai yang kita
harapkan, walaupun dikenakan sangsi denda bagi yang tidak meronda.
- Pengadaan / diadakannya petugas Security ( Bp. Ace ) yang berjaga di lingkungan RT 58 / 13 dengan jam kerja dari 23.00 – 04.00 setiap Malam senin sampai dengan Malam Sabtu.
- Pencurian, selama periode 2016 – 2019 terjadi beberapa kali pencurian ( Terlapor)
* Kebobolan rumah Bapak Dani Irawan (Uang Rp. 50.000+ Pakaian
* Kehilangan Sepeda Motor Bp. Sabar / Novita.
3. Seksi Kerohanian
- Aktif Mengikuti Kegiatan bekerjasama dengan Al Ikhlas dan DTA Andalusia dalam rangka Pawai dan Lomba yang di selenggarakan Oleh DKM Imam malik dalam menyambut Bulan ramadhan dan Peringatan hari Besar Islam.
- Penyelenggaraan peringatan Isra mi’raj dan maulid Nabi Muhammad SAW yang bekerjasama dengan DKM Al Ikhlas.
4. Seksi Seni dan Olah raga
- Penyelenggaraan olah raga Bulu tangkis di Jalan tengah ( Depan warung Kefir ) periode 2016 – 2017
- Pembangunan lapangan Bulu tangkis / sarana olah raga di lokasi fasum ( Lapang Tengah ), Tetapi belum sampai finish +/- 80 %
- Penyelenggaraan Kegiatan meyambut HUT RI tahun 2016 – 2018
- Pembentukan Team Gowes RT 58 dengan nama Komunitas Fune Bike Cibuek ( KFC ’58 ) dengan koordinator Bp. Zaenal Arifin
- Aktif di setiap kegiatan Lomba Agustusan yang di selenggarakan oleh RW 13
- Tahun 2016 Juara 1 Kebersihan dan Keindahan Lingkungan, Juara 1 Bulu Tangkis, Juara 1 Catur,
- Tahun 2017, Juara 1 Catur, Juara 1 bulu Tangkis
- Tahun 2018, Juara 1 Lomba tumpeng dan Juara 1 Catur
5. Seksi Humas
- Penarikan Iuran Pancen, Pancen warga belum pernah mencapai 100 %, rata rata 60 – 80 % setiap Bulannya
6. Seksi Perlengkapan dan tata kelola Lingkungan
- Record / mendata keluar masuknya perlengkapan
- Pembangunan Gudang untuk tempat perlengkapan / Inventaris RT
- Mengkoordiner Kegiatan Kerja Bakti Lingkungan
- Membuat tanda / Plat Blok alamat di masing masing gang
7. Seksi dana dan Usaha
- Bekerja sama dengan kepanitian Agustusan, Pembangunan sarana Olahraga dan gapura untuk penggalangan dana.
8. Kegiatan Umum
- Mengadakan kegiatan Out Bound
bekerja sama dengan Team Obi Purwakarta untuk mempererat tali silaturrahmi dan meningkatkan
kerjasama team di lingkungan RT 58
- Tahun 2016 di lokasi Jatiluhur
- Tahun 2017 di lokasi
- Tahun 2018 di Lokasi Taman Cijanun – Bojong
- Pembangunan Gapura sebagai Identitas Lingkungan RT 58 / 13, dengan Motto : “GOTONG ROYONG UNTUK RT 58 LEBIH BAIK”
- Pengadaan Gas Elpiji 3 kg Subsidi sebanyak 15 Tabung persetiap hari Kamis dengan harga Rp. 20.000,-
- Menengok / menjenguk warga yang sakit.
9. Data Inventaris Barang
* Kursi Plastik : 49 buah
* Terpal : 3 Pcs
* Tenda : 3 Sheet ( 1 Sheet rusak )
* Kaos Futsal Dewasa : 6 Potong
* Kaos futsal Anak : 12 Stl
* Mesin Babat Rumput : 1 Unit
* Tambang : 1 roll
* Kabel Listrik : 1 Roll
* Gerobak : 1 Pcs
* Timbangan : 1 Pcs
* Papan Catur : 8 Pcs
III. LAPORAN KEUANGAN
Terlampir
IV. PENUTUP
Demikian laporan pertanggungjawaban Pengurus RT 58 Periode 2016 – 2019 ini kami sampaikan, kami menyadari apa yang telah kami lakukan selama ini terdapat kekurangan dan kesalahan, untuk itu kami selaku Ketua dan pengurus RT menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya kepada seluruh warga RT 58 /13 atas kinerja yang selama ini kami lakukan.
Ucapan terima kasih juga kepada Pengurus Dkm Al Ikhlas sebagai Mitra kerja, kepada Bapak Lurah Munjul jaya, Ketua RW 13 Pondok dan Griya Jaya Indah serta seluruh warga RT 58 yang telah mendukung kami selama menjalankan tugas.
Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan Bapak dan Ibu semua, Aamiin
Purwakarta, 09 Januari 2019
Pengurus RT 58 / 13 Periode 2016 – 2019
Fathorrahman
Ketua
